MENGISI KEGIATAN REKOLEKSI SISWA/I BARU TA 2016/2017 SMP ST. ALOYSIUS GONZAGA, PERSEKOLAHAN KATOLIK NYARUMKOP
Bertempat di
Aula Asrama Timonong, SMP Santo Aloysius Gonzaga, Persekolahan Katolik
Nyarumkop, pada hari Sabtu - Minggu, 16-17 Juli 2016, Orang Muda Katolik St.
Padre Pio Poteng mengisi kegiatan Rekoleksi untuk Siswa/i baru tahun angkatan
2016/2017 SMP Santo Aloysius Gonzaga, Nyarumkop bersama Pr. Gabriel Marcel atau
yang biasa lebih akrab disapa dengan “Pastor Gabi”.
Rekoleksi
yang berlangsung selama dua hari dan diikuti oleh kurang lebih 52 siswa/i baru ini
diisi dengan kegiatan Outbond, Fun Games dan acara inti yaitu pembekalan dari pastor
Gabi kepada siswa/i baru SMP St. Aloysius Gonzaga, Nyarumkop.
Kegiatan
yang merupakan rangkaian dari kegiatan Masa Orientasi Sekolah “MOS” yang
diadakan oleh sekolah ini sangat antusias diikuti oleh siswa/i baru tahun
angkatan 2016/2017, karena dengan diadakan kegiatan rekoleksi ini siswa/i bisa bermain
dan bernyanyi bersama, dapat mengenal satu sama lain, mengembangkan kreativitas
dan kekompakan didalam hal-hal positif dan mendapatkan pembekalan rohani sebelum
mereka memulai kegiatan belajar mengajar di sekolah, dimana mereka diharapkan
dapat menjadi siswa/i yang berprestasi dan membanggakan dikemudian hari. (Oleh :
Florensius Juwelli)
Bernyanyi bersama siswa/i SMP St. Aloysius Gonzaga
Pr. Gabriel sedang memberikan materi rekoleksi
Pr. Gabriel sedang memberikan materi rekoleksi
Permainan outbond "stick magic"
Permainan outbond "estafet air menggunakan piring"
Permainan outbond "estafet karet gelang"
Permainan outbond "memasukan paku dalam botol berkelompok"
Posting Komentar untuk "MENGISI KEGIATAN REKOLEKSI SISWA/I BARU TA 2016/2017 SMP ST. ALOYSIUS GONZAGA, PERSEKOLAHAN KATOLIK NYARUMKOP"