Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Perayaan Ekaristi Sabtu Malam Paskah 16 April 2022

 












Gereja Poteng. Malam ini, Sabtu 16 April 2022 jam 18.00 WIB, umat Stasi Santo Padre Pio Poteng dan sekitarnya merayakan Misa Malam Paskah / Vigili. Misa ini dipersembahkan oleh Pastor Felix Triono, OFMCap, Socius Magister Novisiat Kapusin Poteng. Misa diawali dengan pemberkatan api di depan Gereja / Kapel. Sebelumnya, umat sudah berkumpul di depan halaman Gereja.

Ada sekitar 200 an umat yang menghadiri perayaan Ekaristi ini. Gereja tak mampu menampung jumlah umat yang hadir. Umat tampak meluber di teras Gereja. Malam ini merupakan puncak rangkaian Pekan Suci yang diawali dengan Rabu Abu. Selamat masa Prapaskah yang berlangsung 40 hari, umat Katolik menjalani puasa dan pantang.

Misa malam Paskah ini merupakan rangkaian ibadat paling meriah dan terlama dalam Gereja Katolik. Setelah pemberkatan api selesai, dilanjutkan dengan upacara api. Pastor membawa Lilin Paskah dengan perarakan meriah menuju altar. 

Dalam Misa malam Paskah ini, terdapat 5 bacaan kitab suci yeng terdiri dari 3 bacaan dari Perjanjian lama, 1 bacaan Epistola (Perjanjian Baru), dan 1 bacaan Injil.

Ada kekhususan lagi pada perayaan Ekaristi ini, yaitu: pembaharuan janji baptis. Lalu, Pastor berkeliling Gereja untuk memerciki umat dengan air kudus. Secara umum, rangkaian Misa Malam Paskah ini dapat berjalan dengan lancar.

SELAMAT PASKAH  !


Gereja Poteng
Gereja Poteng Gereja Katolik Santo Padre Pio Stasi Poteng, Paroki Santa Maria Nyarumkop, Singkawang, Kalimantan Barat

Posting Komentar untuk "Perayaan Ekaristi Sabtu Malam Paskah 16 April 2022"